Rental Mobil Makassar Mendominasi Penjualan Daihatsu Di Makassar

Dalam kurun waktu yang singkat 2010 sampai dengan 2013 penjualan mobil di makassar utamanya daihatsu Makassar cukup mengalami kenaikan yang signifikan, setelah ditelusuri oleh koran fajar, ternyata permintaan kendaraan terbesar di dominasi oleh pemilik yang menyewakan kendaraannya dengan membuka jasa rental mobil di Makassar.

Salah satu jasa rental mobil di Makassar yang saya kenal adalah Prima Transport, perusahaan legalitas di bidang sewa mobil di makassar. cukup kreatif berbeda dengan rental mobil yang lain. fokus usaha yang mereka jalankan adalah dengan melayani pelanggan yang berkunjung ke makassar, baik untuk urusan kantor maupun untuk tour paket wisata di Makassar.

Layanan Prima Transport tidak hanya berfokus pada jasa rental mobil di Makassar tetapi juga memberikan layanan reservasi hotel dan pembelian tiket pesawat untuk pelanggan mereka yang mengambil paket rental mobil di Makassar.

Buat sahabat yang ingin berkunjung ke Makassar, dan membutuhkan layanan sewa mobil makassar yang lengkap, silahkan berkunjung ke kantor cv. prima trans, segala kebutuhan untuk anda akan terpenuhi disana.

Penjualan Daihatsu Tembus Ribuan Unit Tahun 2012



Daihatsu Makassar - Sepanjang tahun 2012 Daihatsu terus menorehkan prestasi. Melewati bulan ke-11 tahun ini, Daihatsu berhasil mencatatkan rekor baru penjualan periode Januari-November 2012 sebesar 150.183 unit sekaligus melampaui target penjualan wholesales 2012 sebesar 150.000 unit. Angka pencapaian ini meningkat 21% dibanding periode 11 bulan tahun 2011 sebesar 123.760 unit. Dengan pencapaian tersebut, Daihatsu berhasil mempertahankan peringkat kedua pangsa pasar otomotif nasional Januari-November 2012 sebesar 14,6%.

Khusus bulan November 2012, wholesales Daihatsu berhasil mencapai penjualan 14.637 unit. All New Xenia menjadi penopang penjualan dengan kontribusi sebesar 6.452 unit atau 44,1%. Menyusul kelas low commercial Gran Max di posisi kedua sebesar 5.113 unit atau 34,9%. Selanjutnya kelas medium SUV, Terios berkontribusi sebesar 2.003 unit atau 13,7%. Berikutnya Luxio dengan kontribusi sebesar 649 unit atau 4,4%. Disusul kelas small city car, All New Sirion berhasil terjual 420 unit atau 3%.
Sementara retailsales November 2012 mencapai angka 14.248 unit, sehingga untuk periode Januari – November 2012 retailsales mencapai 148.479 unit, atau meningkat 18% dibanding periode yang sama 2011 sebesar 125.853 unit. Hasil ini membuat Daihatsu juga menduduki ranking ke-2 market share retailsales nasional 2012.

”Mendekati akhir tahun, penjualan Daihatsu berhasil melampaui target sebesar 150.183 unit sekaligus mempertahankan posisi kedua market share otomotif nasional sebesar 14,6%. Pencapaian tersebut merupakan kisah sukses Daihatsu, yang senantiasa memberikan kinerja dan layanan terbaik kepada pelanggan, terbukti dengan diraihnya penghargaan JD Power Asia Pacific sebagai ranking pertama dalam survey Sales Satisfaction Index (SSI) mengungguli merk-merk lain” ujar Amelia Tjandra Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor.

Gelegar Event Jujur Jaya Sakti Berhadiah Mobil




Daihatsu Makassar - PT Jujur Jaya Sakti (JJS) selaku authorized dealer Daihatsu di wilayah Sulawesi Selatan dan sekitarnya, menggelar pengundian ‘Gelegar Jujur Jaya Sakti Akhir Tahun’ periode 1 September hingga 31 Desember, di show room PT JJS, Minggu (13/1). Dalam kegiatan tesebut, PT JJS memberikan beragam hadiah menarik kepada pelanggan setianya. Kepala Cabang PT Jujur Jaya Sakti, Thomas Trimukti menuturkan, program ini sengaja dihadirkan sebagai wujud apresiasi PT JJS kepada para konsumen yang telah mempercayakan pilihan kendaraanya melalui JJS, dimana hadiah utamanya satu unit mobil Daihatsu Granmax Pick up.

Pelanggan yang berhak ikut dalam program ini adalah pembeli yang melakukan transaksi bulan September – Desember 2012 akan mendapatkan satu buah kupon yang akan diundi bulan Januari ini. Tidak hanya itu, PT JJS juga akan mengadakan program menraik selanjutnya yang mengusung tema “Pilih Uang atau Emas seberat 1,5 kg” (Puas). Langkah ini dilakukan, selain melihat permintaan kendaraan yang terus meningkat, program ini bertujuan guna memanjakan custumernya. Pihaknya juga telah membentuk tim front liner yang akan bertugas melayani konsumen yang membutuhkan bantuan terkait masalah kendaraan.

“Tim akan ini bertugas 24 jam penuh, karena kami komitmen terus menghadirkan terobosan terbaru dalam hal pelayanan,” ucapnya. Sementara itu, Head of Area Indonesia Bagian Timur PT Astra Daihatsu Motor (ADM), Kroda Kalantara mengatakan penjualan produk pada segmen kendaraan Multi Purpose Vehicle (MPV) memberikan kontribusi terbesar terhadap komposisi penjualan sekitar 45% dari total realisasi 2012. Pertumbuhan ekonomi Kawasan Timur Indonesia berimplikasi pada peningkatan layanan jasa transportasi. ADM mencatatkan penjualan produk Daihatsu sebanyak 24.230 unit sepanjang 2012 untuk wilayah pemasaran IBT. Angka tersebut meningkat dan mengalami pertumbuhan hingga 33% dibandingkan penjualan produk Daihatsu pada tahun 2011 sebanyak 18.074 unit.

“Secara keseluruhan untuk penjualan produk Daihatsu di wilayah IBT, penjualan 2012 tercatat mengalami pertumbuhan sekitar 33 persen dibandingkan tahun 2011 yang mencapai 18.074 unit,” ungkapnya. Kroda menyebutkan peningkatan penjualan tidak terjadi untuk semua kelas, dimana untuk segmen Sport Utility Vehicle (SUV), penjualan Daihatsu Terios mengalami penurunan 5% menjadi 3.600 unit di tahun 2012 dari tahun sebelumnya yang mencapai 3.825 unit.

Sementara untuk penjualan di kelas small city car, Daihatsu All New Sirion tercatat laku 720 unit sepanjang tahun 2012. Angka tersebut hanya meningkat tipis 0,5% dari realisasi 2011 untuk wilayah pemasaran Indonesai bagian timur yang meliputi Sulawesi, Maluku Kalimantan dan Papua. Adapun dari sisi kontribusi 2012, Daihatsu Xenia 45% atau sebanyak sebanyak 10.903 unit, menyusul Gran Max sekitar 33% atau sebanyak 7.995 unit, Daihatsu Terios 3.600 unit atau sekitart 15%, Luxio sekitar 4% serta All New Sirion dengan persentase hanya 3%. “Meski ada tren pertumbuhan, tapi untuk tahun ini kami hanya menargetkan agar penjualan produk Daihatsu tetap stabil, apalagi sesuai prediksi pasar otomotif jika tahun ini penjualan kendaraan diperkirakan stagnan,” kata Kroda.

4 SMK di Jakarta Terapkan Kurikulum Daihatsu




Daihatsu Makassar - Program Pintar Bersama Daihatsu yang dilaksanakan dengan mengunjungi empat  Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK) di Jakarta oleh Astra Daihatsu Motor (ADM), dilakukan sekaligus guna melihat kesiapan SMK tersebut, untuk menerapkan Kurikulum Daihatsu sebagai salah satu materi pelajaran di tingkat SMK, khususnya otomotif.

Adalah SMK Kampung Jawa (Percetakan Negara, Jakarta Pusat), ), SMK Karya Guna Manggarai (Jakarta Selatan), SMK 52 Jakarta (Jakarta Timur), dan SMK Islam PB Soedirman (Jakarta Timur), keempat SMK yang disambangi oleh ADM (19/2) untuk menerima Donasi dan juga pembekalan ilmu seputar otomotif, dari SDM ADM yang bekerja langsung di Plant Daihatsu. Diutarakan oleh Asjoni selaku CSR Departement Head, ADM dalam sambutannya, bahwa SMK merupakan cikal bakal potensi tenaga ahli professional, yang nantinya dapat menjadi bagian dari keluarga besar ADM. Dalam pelaksanaan program Pintar Bersama Daihatsu ini, ADM mendonasikan satu unit mesin Daihatsu sebagai sarana praktek siswa – siswi SMK Kampung Jawa, berikut alat bantu praktek serta wearpack bagi keempat SMK.
“Sebagai kelanjutan dari program berbagi ilmu, Daihatsu juga dengan senang hati membuka diri bagi SMK untuk bekerja sama mengembangkan kurikulum yang isinya sejalan dengan budaya industri. Kurikulum seperti ini sudah kami kembangkan di Jawa Tengah dan Jawa Barat terlebih dulu, dan hasilnya sangat bermanfaat bagi lulusan di SMK mereka”, lanjut Asjoni.

Dalam kesempatan ini, ADM mendapatkan kesempatan meresmikan pembangunan ruang praktek SMK Kampung Jawa, yang sebagian besar alat bantu teknik di workshop tersebut, adalah donasi dari ADM. Dengan diresmikannya ruang praktek (bengkel) tersebut, para siswa SMK Kampung Jawa merasa senang dan bahagia, karena sudah memiliki ruang praktek yang mandiri.
“ Kami senang sekali bisa punya ruang praktik sendiri, karena selama ini kami masih menumpang praktek di SMK lain. Nanti selepas lulus, saya ingin sekali bergabung sebagai SDM dengan standar kerja Internasional, di Daihatsu,” tutur Aditya siswa kelas III jurusan Otomotif, dengan penuh antusias.

Daihatsu Undi Pemenang DAIHATSU PUASS untuk Januari




Daihatsu Makassar - PUAAS (Pilih Uang atau Emas) yang merupakan program promo Daihatsu di awal tahun ini, akan memberikan rejeki kaget bagi Anda yang beruntung. Hari ini (12/2) PT Astra International – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO)melakukan penarikan 367 undian hadiah PUAAS Daihatsu  periode Januari 2013.

Acara yang dihadiri oleh Amelia Tjandra, Marketing Director PT ADM, Hendrayadi Lastiyoso, Division Head & CS AI-DSO serta Management Daihatsu lainnya dan perwakilan Dealer Daihatsu se-Indonesia, menyaksikan secara langsung pengundian Daihatsu PUAAS dengan hadiah utama uang sebesar Rp 1 Milyar atau emas seberat 1 Kg.

Untuk pengundian 367 hadiah berupa Samsung Smart Camera, handphone Samsung Galaxy S3, iPhone 5, Samsung LED TV 55”, dan emas seberat 25 gram, melibatkan tujuh Kepala Cabang (Kacab) perwakilan DSO daerah.  Dan terpilihlah 367 pelanggan Daihatsu yang beruntung mendapatkan ratusan hadiah tersebut.




Sebagai hadiah utama berupa 1 Kg emas atau Rp 1 Milyar, Amelia Tjandra Marketing Director PT ADM ditemani oleh Management AI-DSO, menarik satu undian yang akan memenangkan hadiah utama Daihatsu PUAAS. Setelah semua undian ditarik dan disahkan oleh Notaris serta Departemen Sosial yang hadir sebagai saksi atas validitas keabsahan  kupon undian, maka terpilihlah pelanggan Daihatsu yang paling beruntung diantara peserta  beruntung lainnya. Apakah Sahabat merasa membeli unit Daihatsu di bulan Januari? Tunggu pengumuman resminya di harian Kompas dalam waktu dekat ini, siapa tahu,  Anda lah yang menjadi pemenang utama Daihatsu PUAAS periode Januari.

Daihatsu Raih Dua Penghargaan Net Promoter Customer Loyalty Award 2012



Daihatsu Makassar - Pada penghujung tahun 2012, PT Astra Daihatsu Motor (ADM) kembali menorehkan prestasi dengan meraih dua penghargaan Net Promoter Customer Loyalty Award. Untuk kategori Compact SUV Car, Daihatsu Terios meraih penghargaan The Net Promoter Score (NPS) sebagai Net Promoter Leader. Sedangkan kategori MPV Car, Daihatsu Xenia meraih penghargaan The Net Promoter Score (NPS) sebagai Net Promoter Good.



Daihatsu Makassar - Penghargaan Net Promoter Costumer Loyalty Award 2012 merupakan penghargaan untuk mengukur loyalitas pelanggan dengan menanyakan seberapa bersedia mereka merekomendasikan suatu brand kepada orang lain. Penghargaan The Net Promoter Score (NPS) Leader untuk Compact SUV Daihatsu Terios dan The Net Promoter Score (NPS) Good untuk MPV Car Daihatsu Xenia, merujuk pada keberhasilan Daihatsu membangun hubungan dengan pelanggan yang sebelumnya bersifat transaksional menjadi emosional. Penghargaan ini membuktikan bahwa ADM telah berhasil membangun hubungan emosional dengan pelanggan di setiap momen interaksi yang terjadi.
Penghargaan ini merupakan kolaborasi antara Hachiko – Net Promoter Consultant dan Majalah SWA yang memberikan 3 merek terbaik untuk setiap kategori, NPS Leader untuk pemenang di setiap kategori, NPS Excellence untuk merek yang memiliki nilai NPS diatas 10%, dan NPS Good untuk yang memiliki nilai NPS positif. NPS melakukan survei kepada 9.456 responden yang tersebar di 7 kota besar di Indonesia, Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya, Denpasar, Medan, dan Makassar, dengan 39 kategori yang diriset.

 ”Penghargaan ini membuktikan bahwa Daihatsu senantiasa memberikan pelayanan yang terbaik kepada pelanggan yang tersebar di seluruh Indonesia,” ujar Amelia Tjandra Direktur Marketing PT Astra Daihatsu Motor.
 
Copyright © 2013. Daihatsu Makassar - PT. Jujur Jaya Sakti
Developed by Prima Media IT